Jakarta- BEM STIU DI Al Hikmah bersama-sama mengadakan acara tahunan Ushuluddin Fest atau seringkali disebut U-FEST. Diselenggarakan kemeriahannya mulai tanggal 16-20 Oktober 2023 tepat setelah pelaksanaan Ujian Tengah Semester ganjil 2023. Acara ini menjadi sarana yang mudah bagi mahasiswi Al Hikmah untuk menyalurkan bakat-bakatnya. Dengan begitu, pihak kampus sangat mudah nantinya untuk mengirim delegasi ajang perlombaan antar kampus.
Ketertarikan dan antusias yang sangat baik dapat terlihat dari kolaborasi antar Mahasiswi dalam setiap acara. Tidak hanya hari pertama atau kedua, melainkan dari hari pertama hingga puncak acara. Bagaimana tidak menarik, U-FEST tahun ini berhasil menghadirkan da’i terkenal yang mana beliau juga termasuk dari bagian alumni Al Hikmah yakni Ustadzuna M.Subki Al-bughury S.Sos., M.Ag. “Menurut saya ini adalah sekolah yang bukan saja mendapatkan ilmu melainkan juga keberkahan. Dan saya mengajak semua generasi-generasi muda yang mau belajar di STIU Dirasat Islamiyah Al Hikmah saja!” ucapnya pada acara U-FEST 2023.
Acara ini, dipersembahkan oleh panitia sebagai wadah bertambahnya iman dan taqwa. Dengan cara apa? Dengan cara menikmati dan menyalurkan segala potensi yang dimiliki kedalam acara ini sebagai bentuk tasyakur atas nikmat bakat yang telah diberi. Hakikatnya, segala bentuk potensi yang ada dalam diri adalah nikmat yang sangat patut kita syukuri, dari hati, setiap hari. Sebagaimana Allah berfirman dalam surat Ibrahim ayat 7 yang artinya: “Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu mengumumkan, ‘Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih”
Berikut lomba-lomba yang diselenggarakan juga peraih juara pada setiap lomba, antara lain:
- Debat
Juara 1: IAT 5 (Khairun Nisa Amci, Amelia Balqis, Nafisah Muhammad)
Juara 2: BAI 2 (Aisyah Samiyaa, Putri Uswatun Hasanah, Salma Sabila)
- Musabaqoh Syahril Qur’an
Juara 1: BAI 1 (Ismi Yulianti, Sarah Habibatillah, Ambar Sabitah TR)
Juara 2: IAT 1 ( Hafizah Ramadaniah, Putri Juliyanti, Adde Eka Febriyanti)
- Kaligrafi
Juara 1: Siti Yasyfa Shabira
Juara 2: Rusmiatin
- Orasi
Juara 1: Doa Zakiyyah
Juara 2: Ridhia Khumairoh Lulu Jannah
- Cipta baca puisi
Juara 1: Afnan Shafwatun Nisa
Juara 2: Salma Dwihamidah
- Badminton
Juara 1: Zakiyah Muthmainah, Rizki Rahmawati
Juara 2: Nayla Mafad, Sayyidah Nazalat Fazna
- Rangking 1
Juara: Sausan Maryana Inas
Adapun pemenang dengan kategori juara umum dan juara favorit masing-masingnya adalah IAT 4 dan BAI 2.
Pada puncak acara, panitia mempersembahkan penampilan menariknya yang berkonsep #belapalestina. Penampilan ini disudahi dengan galang dana untuk saudara kita di Palestina. Karena Kembali pada tujuan awal, U-FEST diadakan untuk memperkuat iman dan taqwa, sebagaimana kita menjadi muslim sudah seharusnya mengerahkan segala bentuk perhatian kita bagi saudara kita disana.
Tak lupa juga, acara ini dapat berjalan dengan baik tentu adanya donator yang siap mengerahkan sebagian dari aktivanya. Maka dari itu, ucapan Terima Kasih kepada seluruh sponsor yang telah berkontribusi agar terselenggaranya acara ini dengan baik. Semoga Allah berikan keberkahan pada setiap langkah usahanya, juga Allah beri kemudahan bagi setiap cita-citanya. Kedua terima kasih juga kepada seluruh partisipan yang telah berantusias hingga acara ini dapat terlaksana sesuai dengan susunannya.
“Bangkitnya peradaban takkan terlepas dari peran para pemuda. Peran itu dapat hadir jika dipupuk sedari dini dengan kesadaran juga keaktifannya dalam segala pergerakan. Maka, ambilah langkah kecilmu sekarang, karena melompat di kemudian hari belum tentu bisa menghindarkanmu dari berbagai macam lubang perjalanan atau bahkan mengantarkanmu pada gerbang kemenangan.” (Almalia Azzahra)