KUNKER 2023 

STIUDI ALHIKMAH JAKARTA MELAKSANAKAN KUNKER 2023 KE KOPERTAIS XII.

Alhamdulillah pada tanggal 23-25 Agustus 2023 Pimpinan  STIUDI ALHIKMAH Dr. Amir Faishol Fath bersama dengan beberapa pimpinan PTKIS WIlayah I DKI Jakarta dan Banten telah  melaksanakan Kunjungan Kerja Tahun 2023 (Kunker 2023) ke PTKIS di wilayah kerja Kopertais 12 Riau dan Kepulauan Riau, pelaksanaan kegiatan ini dipusatkan di STAI Ibnu Sina Batam yang terletak di daerah Nagoya Batam. 

Dalam acara Kunker 2023 yang difasilitasi oleh Kopertais 1 DKI Jakarta dan Banten,  Dr Amir Faishol Fath yang lebih akrab disapa dengan Abi Amir –dan lebih populer sebagai Juri Hafiz RCTI-  telah menandatangani kerjasama atau MoU dengan beberapa pimpinan PTKIS di wilayah Riau dan Kepulauan Riau.  Acara juga lebih bermakna dengan diselenggarakannya Seminar Internasional dengan tema  : “Peran Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (PTKIS) dalam Menyongsong Indonesia Emas Tahun 2045”.

Bertindak sebagai Keynote Speaker adalah : Tuan Mohd Shukri Bin Ali dari Kolej Universiti Islam Antarbangsa Selangor Malaysia, Prof. Dr. Ahmad Thib Raya, MA dari UIN Jakarta,  dan bertindak sebagai nara sumber antara lain adalah Wakil Koordinator Kopertais Wilayah 1 Prof Dr Sururin, M.Ag dan Wakil Koordinator Kopertais 12 Prof Dr Munzir Hitami, MA.

Dalam Seminar ini Pembantu Ketua II (Puket 2) STIUDI ALHIKMAH Bidang AdministraSI dan Keuangan Dr. Muhammad Sofwan Jauhari M.Ag  juga bertindak sebagai narasumber yang  membawakan materi berjudul : DIGITALISASI LAYANAN PTKIS DENGAN MUDAH, MURAH, DAN AMAN.  Pemanfaatan Teknologi Google untuk Efisiensi Kampus & Studi Mahasiswa Tepat Waktu.  Tema ini sangat menarik antusias peserta Seminar, bahkan para peserta seminar mengharapkan agar STIUDI ALHIKMAH bisa memberikan materi yang lebih detail dalam bentuk Workshop untuk memberikan pemahaman dan kemampuan para pengelola PTKIS tentang materi tersebut.  
Acara Kunker 2023 ini bertujuan untuk  meningkatkan tata kelola pendidikan tinggi yang lebih baik, serta meningkatkan kualitas layanan pendidikan yang diberikan oleh kampus STIUDI ALHIKMAH. Civitas Akademika berharap semoga acara ini dapat menjadi amal solih dan menambah beratnya timbangan amal baik semua civitas akademika STIUDI ALHIKMAH, Amin.